
Program Youth Entrepreneurship and Employment Support Services (YESS) bertujuan untuk menciptakan peluang bagi kaum muda, terutama di pedesaan, untuk mengembangkan ekonomi mereka melalui kewirausahaan/ pengembangan bisnis dan kesiapan memasuki dunia pekerjaan pada bidang pertanian. Pemerintah daerah dengan dukungan pemangku kepentingan berperan penting dalam keberhasilan pemberdayaan petani muda, peningkatan produktivitas sumber daya manusia pertanian, dan pembangunan ekonomi pedesaan. Program YESS akan dikelola oleh Unit Pengelola Program Nasional (NPMU) di tingkat pusat, dan Unit Pelaksana Program Provinsi (PPIU) di tingkat provinsi. Kegiatan YESS di tingkat provinsi akan dilaksanakan di 3 POLBANGTAN, yaitu Polbangtan Bogor – Jawa Barat, Polbangtan Gowa – Sulawesi Selatan, Polbangtan Malang – Jawa Timur, dan 1 SMK-PP Banjarbaru – Kalimantan Selatan.